PESTA DEMOKRASI

by arek_komunikasi at/on 03.59
in
1 komentar


Pesta demokrasi telah di mulai hari ini, dan yang terjadi hari ini akan sangat menentukan perjalanan bangsa ini lima tahun yang ke depan dan sepertinya aka ada banyak kejutan-kejutan yang sulit di prediksi misalnya partai mana yang akan menjadi jawara
Kejutan Soal partai mana yang akan jadi jawara tahun ini sangat terkait dengan peraturan baru yang telah diputuskan oleh Mahkamah Konstitusi (MK) yakni penetapan anggota dewan yang di dasarkan kepada perolehan suara terbanyak, peraturan-peraturan tersebut mungkin akan mennyungkirbalikan prediksi-prediksi selama ini,
Perjungkalbalikan itu setidaknya dipicu oleh system contreng yang kini telah ditetapkan sebagai mekanisme memilih, gara-gara sistem memilih tersebut partai yang memiliki dukungan banyak gagal mendapat dukungan karena para penduung tidak menguasai tekhnik mencontreng.
Sambil menunggu kejutan-kejutan yang akan terjadi atau hasil pemilu hari ini alangkah baiknya kita berdoa agar Allah AWT senantiasa memberikan rahmatNya untuk bangsa ini,


INDONESIA MENANGIS

by arek_komunikasi at/on 12.32
in
2 komentar


Beruntun bencana menghampiri Indonesia. Satu persatu datang dan pergi. Contohnya pada jumat dini hari kemarin terjadi tsunami kecil, yaitu jebolnya tanggul Situ Gintung yang memporak-porandakan pemukiman de Desa Cirendeu,Kecamatan Ciputak, Kabupaten Tanggerang , Banten.
Korban jiwa hampir 100 orang, dan masih banyak yang belum ditemukan. Banyak rumah yang hanyut terseret oleh derasnya arus. Banyak kerugian yang harus ditanggung baik secara materil maupun non materil.
Sungguh ini merupakan salah –satu dari banyaknya masalah di negeri kita. Setidaknya harus ada evaluasi dari pemerintah untuk memperbaiki pemimpin dan system pemerintahannya. Namun yang perlu ditekankan disini adalah bahwa bencana ini merupakan peringatan untuk semua manusia.
Seharusnya kita menyadari bahwa rusaknya alam disebabkan ulah tangan manusia, seperti yang sudah di tulis dalam al-quran “telah tampak kerusakan di laut dan di darat yang disebabkan oleh tangan-tangan manusia”. Supaya Allah menimpakan kepada mereka sebagian dari akibat perbuatan mereka agar mereka kembali ke jalan yang benar.
Mungkin dari ayat ini, kita harus berintropeksi diri untuk kembali ke jalan yang benar, baik secara individu, masyarakat, maupun Negara, yang menerapkan aturan-aturan illahi dalam semua asapek kehidupan kita, tidak seperti ini. (PRIANI)



 
fineprint
(c) pemuda indonesia · Using Blogger · Theme by EvanEckard · Blogger Template by Blogger FAQs and Mobi123